Nistelrooy Tak Masuk Skuad Sementara Belanda

Ruud Van Nistelrooy tidak terpilih dalam skuad sementara timnas Belanda untuk sesi latihan yang mulai dihelat minggu depan. Tidak dijelaskan alasan tidak dipanggilnya Nistelrooy untuk sesi ini, mengingat penampilan dan kondisi fisiknya sudah jauh lebih baik dan menjanjikan dibanding sebelumnya.

Pelatih Bert Van Marwijk juga memangil Jeremain Lens dan Vurnon Anita. Bagi keduanya, pemanggilan ini menjadi kali pertama mereka dapatkan. Van Marwijk sendiri rencananya akan mengumumkan skuad dengan materi 30 pemain untuk Piala Dunia 2010 Afrika Selatan pada 11 Mei.

Skuad Belanda untuk Sesi Latihan:
Kiper: Sander Boschker (FC Twente), Maarten Stekelenburg (Ajax), Piet Velthuizen (Vitesse), Michel Vorm (FC Utrecht);

Pemain Belakang: Khalid Boulahrouz (Stuttgart), Joris Mathijsen (Hamburg), Andre Ooijer (PSV Eindhoven), Giovanni van Bronckhorst (Feyenoord), Gregory van der Wiel (Ajax), Ron Vlaar (Feyenoord);

Pemain Tengah: Ibrahim Afellay (PSV Eindhoven), Vurnon Anita (Ajax), Otman Bakkal (PSV Eindhoven), Edson Braafheid (Celtic), Wout Brama (FC Twente), Demy de Zeeuw (Ajax), Orlando Engelaar (PSV Eindhoven), John Heitinga (Everton), Nigel de Jong (Manchester City), Stijn Schaars (AZ Alkmaar), David Mendes da Silva (AZ Alkmaar);

Pemain Depan: Ryan Babel (Liverpool), Eljero Elia (Hamburg), Dirk Kuyt (Liverpool), Robin van Persie (Arsenal), Jeremain Lens (AZ Alkmaar).